esatu.id – Google Xiaomi Smart TV 32 inch Anda bisa menerima siaran digital seharga 1 juta rupiah.
Bersamaan dengan di rilisnya Redmi A3, Xiaomi juga meluncurkan dua Google TV yang mampu merekam program digital.
Menariknya, meski ukurannya 32 inch, namun di banderol dengan harga 1 jutaan Rupiah.
Kedua perangkat yang di maksud tersebut bernama Xiaomi TV A 32 inci dan Xiaomi TV A Pro 32 inch
Sesuai dengan namanya, kedua TV ini berukuran 32 inci, beresolusi HD, refresh rate 60Hz, dan menampilkan 16,7 juta warna.
Perbedaannya hanya pada jumlah port HDMI dan output speaker.
Xiaomi TV A 32 inci hanya memiliki satu port HDMI dan speaker 5W. Sementara itu, Xiaomi TV A Pro 32 inci di bekali dua port HDMI dan speaker 10W
Spesifikasi Canggih dan Design Elegan
Google TV memberi pengguna akses mudah ke berbagai layanan hiburan, termasuk YouTube, Netflix, Disney+ Hotstar, dan banyak lagi.
Selain itu, Anda dapat menggunakan Google Assistant untuk melakukan perintah suara dan mengakses banyak aplikasi melalui Google Play.
Juga, jangan lupakan Chromecast Anda.Hal ini memungkinkan pengguna untuk menampilkan konten smartphone di layar Xiaomi TV A series terbaru.
Xiaomi Smart TV A 32 Series: Xiaomi Indonesia Dari segi konektivitas, Xiaomi menawarkan konektivitas nirkabel termasuk Wi-Fi 24GHz/5GHz dan Bluetooth 5.0
Baca Juga : Apa Itu Smart TV LG ? Memahami Smart TV LG Menggabungkan Hiburan dan Teknologi Canggih
Harga reguler Rp 1.899.000, namun harga spesial Rp 1.799.000 tersedia untuk pembelian hingga 2 Maret 2024
TV tersebut akan tersedia pada 3 Maret di Shopee, Blibli, Lazada, dan Akulaku. Produk baru Xiaomi A Pro 32 akan tersedia di Xiaomi Store, Xiaomi Shop,
Erafone dan toko rekanan mulai 25 Maret 2024.Harga yang dipatok adalah 1.899.000 Rupiah.