Teh Bunga Rosela Yang di Kembangkan Obat Tradisional dan Jamu Indonesia Oleh Para Dokter Sebagai Minum Teh Yang Bermanfaat.

Teh Bunga Rosela Yang di Kembangkan Obat Tradisional dan Jamu Indonesia Oleh Para Dokter Sebagai Minum Teh Yang Bermanfaat.
Teh Bunga Rosela Yang di Kembangkan Obat Tradisional dan Jamu Indonesia Oleh Para Dokter Sebagai Minum Teh Yang Bermanfaat.

eSatu.id,Cirebon-Rosela (Hibiscus sabdariffa) merupakan salah satu jenis tanaman tropis yang berasal dari Afrika. Namun, rosela kini dapat dengan mudah ditemukan di berbagai belahan dunia, termasuk di Indonesia.1

Bunga rosela telah menjadi sorotan dalam dunia kesehatan karena khasiatnya yang beragam, Dengan berbagai manfaat bunga rosela semakin menarik minat bagi para penikmat kesehatan alami. 

Tumbuhan herbal dengan bunga berkelopak merah tersebut, bisa bekerja sebagai diuretik atau obat untuk membuang kelebihan garam dan air dari dalam tubuh melalui urine.

baca juga:8 Manfaat Bunga Rosela Untuk Kesehatan Tubuh Kita,Yuk simak Apa Saja Manfaat Ya !

Hal ini di sampaikan oleh Ketua Perkumpulan Dokter Pengembang Obat Tradisional dan Jamu Indonesia (PDPOTJI) Inggrid. 

Menurutnya, mengkonsumsi rosella, yang biasanya di lakukan dengan cara menyeduh seperti teh, dapat membantu menurunkan tekanan darah penderita hipertensi atau tekanan darah tinggi. 

Karena sifat di uretik dari rosella ini, jadi termasuk garam-garam yang berlebihan, natrium yang bisa meningkatkan tekanan darah itu juga di bantu di keluarkan melalui buang air kecil yang di dorong oleh rosella 

Rosella juga memiliki sifat antibakteri untuk melancarkan atau mendukung kesehatan pencernaan, sehingga bermanfaat cukup besar dalam membantu program penurunan berat badan. 

Tanaman tropis yang berasal dari benua Afrika itu juga memiliki sifat antidepresi, bersifat antikanker, dan mampu meredakan batuk serta demam. 

Para peneliti menegaskan bahwa beragam manfaat ini berasal dari senyawa-senyawa antioksidan, anti peradangan, dan antiinflamasi yang melimpah dalam kandungan rosela.

Tanaman tropis asli benua Afrika ini semakin menarik perhatian sebagai salah satu sumber kesehatan alami yang luar biasa bagi banyak orang.

Beberapa manfaat tanaman Rosella sebagai berikut:

  • 1.Bunga Rosella2
  • Dapat di gunakan sebagai sumber bahan pewarna alami pada produk pangan, karena dalam bunga ini terkandung antosianin.
  • Antosianin merupakan senyawa flavonoid yang memiliki kemampuan sebagai antioksidan. Antosianin merupakan pigmen berwarna merah, ungu dan biru yang biasa terdapat pada jenis tanaman.
  • Antosianin dapat menggantikan penggunaan pewarna sintetik rhodamin B, carmoisin, dan amaranth sebagai pewarna merah pada produk pangan.
  • 2.Bunga rosella sebagai pengawet alami.
  • Ekstrak bunga rosela mengandung alkaloid, flavanoid, saponin dan tanin, dan di laporkan mempunyai aktivitas antibakteri bagi Escherichia coli, Staphylococcus aureus, dan Salmonella typhi pada media agar.
  • Penggunaannya dalam proses penanganan daging sapi dapat menghambat pertumbuhan mikroorganisme yang menyebabkan kerusakan pada daging sapi.
  • Daging ayam segar dengan perlakuan ekstrak rosella, memiliki masa simpan sampai 10 hari. Selain itu, minuman yang mengandung kelopak bunga rosella bisa menghentikan pertumbuhan bakteri patogen. 
  • 3.Bunga rosella yang berkhasiat bagi kesehatan.
  • Teh bunga rosela merupakan salah satu obat tradisional yang dapat di gunakan untuk menurunkan tekanan darah.
  • Kelopak bunga rosela mengandung senyawa aktif asam organik dan flavonoid yang dapat menurunkan viskositas darah. Jika viskositas darah menurun maka kerja jantung juga bisa lebih ringan sehingga tekanan darahpun akan turun. Selain itu tanaman rosela juga berkhasiat sebagai antikejang (antipasmodik), mengobati cacingan (antelmitik) dan sebagai anti bakteri.
  • Rosela telah di kenal sebagai bahan minuman baik dingin maupun panas, bahan pudding dan jelly. Selain itu rosela segar juga dapat di olah menjadi ice cream, cake, minuman fermentasi, selai, dan coklat.
  • Minuman jahe rosela memiliki potensi besar untuk menjadi minuman fungsional karena terkait dengan kandungan bahan aktif, seperti antioksidan, antiimflamasi dan antidiabetik.
  • Kombinasi jahe dan rosela telah terbukti mampu meningkatkan aktivitas antioksidan dibandingkan bila dipergunakan secara terpisah.(HS2023).

Itu dia sedikit informasi mengenai sejarah bunga rosella yang sering menjadi bahan perbincangan banyak orang orang karena bisa di

Gunakan sebagai pengobtan untuk tubuh kita yang memiliki banyak manfaat yang sering di jadikan seperti obat untuk teh atau dengan

Bentuk obat lainnya.

  1. https://www.rri.co.id/lain-lain/467199/manfaat-luar-biasa-bunga-rosela ↩︎
  2. https://pustaka.setjen.pertanian.go.id/info-literasi/info-teknologi-mengenal-rosella-si-merah-kaya-manfaat ↩︎