Harapan warga Desa Mundupesisir Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon untuk mendapatkan layanan air bersih dari Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Giri Nata pupus. Hal itu lantaran tarif pemasangan pipa PDAM menuju rumah warga dinilai cukup fantastis yang mencapai 500 juta lebih.
Perusahaan daerah air minum (PDAM) Tirta Giri Nata sudah membeberkan tarif pemasangan air bersih dari wilayah kota yang siap disalurkan ke wilayah Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon khususnya di Desa Mundupesisir.
Namun, melihat dari isi surat yang diterbitkan oleh Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Giri Nata, Sofyan Satari membuat Kuwu Desa Mundupesisir geleng geleng. Hal itu lantaran tarif pemasangan pelanggan baru yang cukup fantastis hingga 512 juta.
Baca Juga: Peringatan Malam Nuzulul Quran
Pemasangan yang dikhususkan untuk umkm di wilayah Mundupesisir dan memfasilitasi air bersih untuk tempat wisata rupanya diluar dugaan. Pasalnya angka tersebut hanya untuk melayani 10 pelanggan, yang artinya setiap pelanggan baru harus membayar 50 juta lebih. Hal itu pun membuat kuwu menyebut harapan wilayah Mundupesisir mendapat air bersih dari PDAM kota pupus.
Sementara, warga Mundupesisir berharap tarif pemasangan PDAM tidak semahal itu dan bisa didistribusikan untuk permukiman warga di pesisir nelayan Mundupesisir.