eSatu.id,Cirebon-sering menjadi pertanyan kita saat kita menemukan seseorang yang memiliki sifat iri yang kita temukan di kehidupan sehari hari akan tetapi kita merasa akan sadar itu saat seseorang yang melakukan iri ke kita itu sudah lama,untuk itu kali ini kita akan memabahas mengenai sifat iri.
Iri adalah perasaan yang muncul ketika seseorang tidak memiliki kualitas, prestasi, atau kepemilikan yang di inginkan atau berharap orang lain tidak memilikinya.
Aristoteles menyebut perasaan iri sebagai rasa sakit saat melihat keberuntungan yang dimiliki oleh orang lain yang di akibatkan oleh dorongan untuk memiliki apa yang seharusnya di miliki oleh diri seseorang.
Menurut Bertrand Russell, iri merupakan salah satu penyebab utama ketidak bahagiaan. Penelitian terbaru mengevaluasi kondisi ketika iri muncul, cara orang mengatasinya, dan apakah iri dapat menginspirasi seseorang untuk menirukan orang lain yang mereka rasa iri.
Sementara itu, menurut seorang psikolog bernama Ikhsan Bella Persada, M. Psi., iri adalah bentuk perasaan yang muncul ketika seseorang tidak dapat memiliki sesuatu yang di inginkannya.
Contohnya, seorang anak yang sangat ingin memiliki mainan pesawat terbang, tapi justru mainan itu diberikan kepada adiknya,Dalam kasus ini, anak tersebut akan merasa iri terhadap adiknya.
Dari contoh di atas, perasaan iri dan cemburu mungkin terdengar sama. Akan tetapi, menurut Ikhsan Bella, iri serta cemburu merupakan dua perasaan yang berbeda.
Cemburu adalah perasaan yang melibatkan beberapa emosi seperti rasa takut, marah, dan curiga. Biasanya, cemburu terkait dengan hubungan yang memiliki kaitan emosional seperti dengan pasangan atau anggota keluarga inti,” kata Ikhsan.
Perbedaan utama antara iri dan cemburu adalah pada perasaan takut. Pada iri, seseorang merasa tidak senang karena tidak memiliki sesuatu yang di miliki orang lain, sementara pada cemburu, seseorang merasa takut kehilangan sesuatu yang sudah di miliki.
Di dalam kata “iri” terdapat juga kata “dengki” dan sebaliknya. Kata “dengki” tidak terdapat dalam kata “cemburu”.
Perbedaan antara iri dan dengki terletak pada tingkat kemarahan dan perasaan tidak senang yang dalam. Jika tingkatnya sudah sangat parah, itu tidak lagi di artikan sebagai iri, melainkan dengki.
Iri dan cemburu juga dapat di tunjukkan dalam ilustrasi yang sama. Sebagai contoh, Aris dan Bella berpacaran. Kemudian, Candra adalah teman yang menyukai Bella. Candra akan merasa iri terhadap Aris karena ia dapat memiliki Bella.
Jika ada kesempatan, Candra akan berusaha mendekati Bella. Dari skenario tersebut, Aris kemudian akan merasa cemburu kepada Bella dan akan muncul rasa takut bahwa ia akan kehilangan Bella.
Menurut Mind Body Green, ahli saraf, Ilene Ruhoy, MD, Ph.D., menyatakan bahwa perasaan iri dan cemburu lebih kompleks dibandingkan dengan perasaan sedih, marah, dan takut. Ruhoy menjelaskan bahwa kondisi ini tergantung pada bagaimana amigdala terhubung dengan area otak yang membentuk nilai dan motivasi.
Ilmuwan menemukan lebih mudah memahami munculnya perasaan sedih, marah, dan takut, namun perasaan cemburu dan iri lebih kompleks karena terbentuk dari interaksi antara biokimia, anatomi, dan lingkungan seseorang.
dan untuk Salah satu perilaku yang sering membuat tidak nyaman dalam kehidupan sehari hari adalah sikap iri yang akhirnya membuat orang tersebut mengatakan hal-hal yang membuat sakit hati.
Itu dia sebagai informasi tambahan mengenai sifat iri,semoga kita di jauhkan dari sifat iri tersebut.salam membaca.