esatu.id- Srikaya gula merah, juga di sebut sebagai sarikayo minang, adalah kue tradisional Minang yang lembut dengan rasa manis. Setiap perayaan Ramadan, acara adat, dan pernikahan, camilan satu ini paling di cari.
Srikaya gula merah adalah campuran gula merah, santan, dan telur yang biasanya di sajikan dengan ketan kukus atau bubur kampiun. Daun pandan dan kayu manis di tambahkan untuk memberikan aroma yang memikat.
Kamu tertarik untuk membuatnya sendiri? Coba resep srikaya gula merah yang gurih dan manis ini. Ya, siap-siap ketagihan!
1. Bahan Srikaya Gula Merah
- 200 gram gula merah
- 400 ml santan kental
- 200 ml air
- 1 batang kayu manis
- 2 lembar daun pandan, di ikat
- 20 gram krimer bubuk
- 1/2 sdt vanila bubuk
- 1/2 sdt garam
- 4 butir telur
- 15 gram tepung terigu
2. Langak Membuat
- Siapkan panci, lalu rebus air, gula merah, kayu manis, dan daun pandan. Masak hingga gula larut sambil sesekali di aduk.
- Masukkan santan kental dan garam, lalu aduk sampai rata. Masak hingga mendidih. Matikan api dan biarkan hingga suhu panasnya menurun.
- Kocok lepas telur. Masukkan krimer bubuk di ikuti vanili bubuk dan tepung terigu. Kocok hingga tercampur rata.
- Masukkan campuran gula merah ke dalam adonan telur secara bertahap sambil di aduk rata. Kemudian, saring sampai tidak ada bahan yang menggumpal.
- Tuang ke dalam mangkuk ramekin atau mangkuk tahan panas 100 ml, lalu ratakan. Kukus hingga matang selama 25-30 menit.
- Srikaya gula merah siap di sajikan.
3. Tips Membuat Sriyaka Gula Merah
- Gunakan telur ayam yang segar dan berkualitas. Kocok dalam wadah yang berbeda sebelum mencampurkannya ke adonan gula merah.
- Bila tidak menemukan gula merah, kamu dapat menggantinya dengan gula aren dengan takaran yang sama.
- Pastikan gula merah larut sempurna sebelum memasukkan santan. Aduk secara bertahap dan masak dalam api kecil hingga mendidih.
- Saring adonan srikaya gula aren agar tidak ada bagian yang masih bergerindil.
Resep ini dapat menghasilkan 15 mangkuk srikaya gula merah. Ini adalah camilan yang bagus saat Anda menikmati teh sore hari. Ada aroma kayu manis dan pandan yang unik. Agar lebih nikmat, tambahkan ketan kukus atau bubur kampiun.