Kuliner Khas Negeri Korea yang Buat Kamu Ketagihan: Inilah Resep Jamur Enoki Pedas ala Korea yang Nikmatnya Menggigit!

resep jamur enoki pedas (fimela.com)

esatu.id- Resep jamur enoki pedas. Drama Korea mendorong popularitas makanan Korea. Makanan khas Negeri Ginseng biasanya pedas. Jika kamu suka makanan pedas, jamur enoki pedas adalah makanan yang harus di coba.

Masakan Korea dengan jamur enoki yang pedas ini cocok untuk lauk nasi karena rasanya yang pedas. Kamu dapat memasaknya dengan menggunakan resep jamur enoki pedas yang nikmat ini.

1. Bahan Jamur Enoki

Bahan:

  • 2 bungkus jamur enoki
  • 3 siung bawang putih
  • 5 buah cabai rawit merah
  • 1 batang daun bawang
  • 1 sdm saus tiram
  • 2 sdm saus sambal

Baca Juga: Ada yang Paling Pedasnya Nampol Banget: Yuk Kenalin Jenis Cabai di Indonesia yang Cocok untuk Digunakan Memasak

  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm bubuk cabai
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt kaldu jamur
  • minyak wijen secukupnya

2. Langkah Membuatnya

  • Siapkan dua bungkus jamur enoki di atas talenan, lalu potong bagian akarnya.
  • Taruh jamur ke dalam wadah berisi air yang sudah di beri satu sendok teh garam. Rendam jamur enoki di dalam air garam selama 20 menit.
  • Setelah di rendam, cuci bersih jamur enoki dan tiriskan. Jamur enoki siap di masak.
  • Sebelum memasak, terlebih dulu membuat bumbunya dengan mencincang bawang putih dan cabai rawit merah serta mengiris daun bawang.
  • Selanjutnya, di dalam mangkuk, campurkan saus tiram, saus sambal, kecap asin, bubuk cabai, garam, kaldu jamur, bawang putih, dan cabai rawit merah. Siram dengan air panas secukupnya, lalu di aduk sampai rata.
  • Siapkan wajan di atas kompor, lalu panaskan di api sedang.

Baca Juga: Tidak Ada yang Bisa Menandingi Kelezatannya: Inilah Resep Rendang Daging Sapi Khas Padang Asli, Bumbu dan Cara Membuatnya

  • Kemudian, letakkan jamur enoki di atas wajan lalu siramkan bumbu tadi di atasnya. Tutup wajan kemudian masak jamur enoki selama 5 menit.
  • Setelah 5 menit, buka tutup wajan dan masukkan daun bawang. Tutup wajan kembali, lalu di masak sampai matang.
  • Bila sudah matang, tambahkan minyak wijen secukupnya, lalu aduk dan koreksi rasa. Jika di rasa sudah pas, segera matikan api.
  • Jamur enoki pedas siap di sajikan.

3. Tips Membuat Jamu Enoki yang Pedas

  • Bila tetap ingin menggunakan saus gochujang, pastikan pilih yang halal. Saus gochujang halal bisa kamu beli di supermarket maupun minimarket.
  • Gunakan jamur enoki berkulitas supaya cita rasa lezatnya gak menurun dan aman di konsumsi. Jamur enoki berkualitas dapat di perhatikan dari tampilannya yang masih bagus, permukaan tidak lembek, dan aroma yang natural serta khas.
  • Selain di masak secara langsung, kamu juga bisa menumis bumbunya terlebih dulu. Kemudian, masukkan jamur enoki beserta bumbu.

Itulah resep jamur enoki pedas, kamu pasti akan ketagihan jamur enoki yang di masak dengan bumbu pedas ini. Ini adalah pilihan yang bagus jika kamu bingung bagaimana membuat jamur enoki dengan rasa yang lezat. Selamat memasak jamur enoki pedas di rumah!