Polisi Temukan Bukti Baru Pembunuhan Nia Penjual Gorengan

foto: tangkapan layar YouTube/tvOneNews

ESATU.ID – Tim Reskrim Gagak Hitam masih terus berupaya untuk menangkap pelaku pembunuhan gadis penjual gorengan.

Hingga hari ketujuh pencarian IS masih belum ditemukan. IS yang sebelumnya terduga kini ditetapkan sebagai tersangka.

Foto IS yang tersebar di media sosial ini merupakan tersangka pembunuh NIA gadis penjual gorengan yang terbununh dan terkubur di Kawasan Perkebunan warga di Nagari Kayu Tanam Kecamatan Duo Kali Sabaleh, Kayu Tanam seminggu yang lalu.

Kini polisi masih terus memburu IS. Fokus pencarian pada penyisiran Kawasan hutan dengan berjalan kaki dan tim gabungan juga menggunakan drone untuk melacak pelarian tersangka.

Kasat reskrim polres Padang pariaman itu mengatakan, hingga minggu sore polisi masih berupaya untuk menemukan pelaku.

Polisi pun berhasil menemukan barang bukti baru berupa tas berisi pakaian, dompet yang berisi KTP. Selain itu, polisi juga menemukan narkotika jenis sabu bekas hisap serta alat hisapnya.

“Kami lakukan penyelidikan yang intensif dan dari keterangan saksi dan fakta-fakta di lapangan untuk terduga pelaku berinisial IS sebagai tersangka, tadi melakukan penyelidikan dan pencarian tersangka ini di Masyarakat sekitar dan klub-klub dan lain-lainnya kami menemukan salah satu barang bukti baru berupa tas yang patut diduga kuat milik tersangka” ucap IPTU AA REGI, Kasat Reskrim Polres Padang Pariaman.

Saat ini kepolisian Tengah berupaya dan mengerahkan segala cara untuk memburu tersangka pelaku pembunuhan yang keji itu.

Kepolisian meminta kepada warga Masyarakat bersabar dan Jangan percaya pada hoaks yang beredar.

Polisi juga menghimbau, agar warga membantu polisi untuk segera menginformasikan seandainya melihat tersangka di mana pun berada.