Perhatian Untuk Semua kalangan,Ini Dia Rekomendasi Beberapa Obat Sakit Kepala !

Perhatian Untuk Semua kalangan,Ini Dia Rekomendasi Beberapa Obat Sakit Kepala !
Perhatian Untuk Semua kalangan,Ini Dia Rekomendasi Beberapa Obat Sakit Kepala !

eSatu.id,Cirebon-Sakit kepala sering di alami oleh masyrakat umum,mereka biasanya mengalami sakit kepala mendadak atau tiba tiba,biasanya sakit kepala tiba tiba jika kita ke dokter akan di perikan beberapa obat sakit kepala.

Penyebab sakit kepala dan cara mengatasinya bisa di sesuaikan dengan kondisi sakit kepala yang di alami,Jika sakit kepala tidak di sertai dengan gejala lain yang berbahaya, penderita dapat mengatasinya dengan beberapa cara berikut ini:

baca juga:Yuk Cek Sekarang Juga,8 Manfaat Buah Sirsak Untuk Kesehatan Kita .

  • Kompres panas atau dingin di dahi atau leher.
  • Lakukan relaksasi, misalnya sambil mendapatkan pijatan dan aromaterapi.
  • Istirahat dengan pencahayaan ruangan yang minim.
  • Lakukan peregangan ringan (stretching).
  • Minum air jahe.

Apabila penyebab sakit kepala dan cara mengatasinya sudah di ketahui tetapi keluhan sakit kepala yang di rasakan tidak kunjung mereda, Anda bisa mengonsumsi obat sakit kepala berikut ini:

Obat pereda nyeri

Obat pereda nyeri, seperti paracetamol, aspirin, dan ibuprofen, bisa di gunakan untuk mengatasi sakit kepala.  Beberapa jenis obat pereda nyeri tersebut bisa di beli bebas tanpa resep dokter.

Namun, pastikan untuk membaca dosis dan aturan penggunaannya agar terhindar dari kemungkinan efek samping akibat penggunaan obat secara berlebihan.

Selain itu, obat pereda nyeri juga tidak di anjurkan untuk di konsumsi dalam jangka panjang atau lebih dari 10 hari. Jadi, apabila Anda masih merasa sakit kepala setelah menggunakan obat tersebut, sebaiknya periksakan diri ke dokter, ya.

Obat migrain

Jika obat pereda nyeri tidak bisa mengatasi sakit kepala, obat golongan triptan bisa menjadi pilihan. Obat migrain ini bisa mengobati sakit kepala karena migrain, atau sakit kepala kronis yang sering kambuh.

Obat ini bekerja dengan cara merangsang serotonin, yaitu senyawa kimia di otak untuk menghentikan rasa sakit. Beberapa jenis obat triptan yang bisa di gunakan untuk mengatasi sakit kepala adalah sumatriptan dan rizatriptan.

Obat ini hanya bisa di gunakan sesuai resep dan anjuran dokter,Oleh karena itu, sebelum menggunakan obat ini, pastikan untuk selalu membaca dosis dan aturan penggunaan obat yang sudah di anjurkan.

Obat antidepresan

Obat antidepresan bisa di gunakan untuk mengatasi migrain atau sakit kepala kronis yang sering kambuh. Obat jenis ini bisa di resepkan dokter untuk mengobati sakit kepala akibat gangguan mental, seperti depresi atau gangguan cemas.

Beberapa jenis obat antidepresan yang bisa di gunakan untuk mengobati sakit kepala adalah fluoxetine, sertraline, escitalopram, amitriptyline, doxepin, dan imipramine.

Namun, penggunaan obat-obat antidepresan ini hanya boleh di gunakan sesuai resep dan anjuran dokter.

Obat antikejang

Obat antikonvulsan atau antikejang biasanya di gunakan untuk mengatasi kejang oleh penderita epilepsi. Namun, beberapa jenis obat antikejang juga bisa mengatasi sakit kepala dan migrain, khususnya yang sering kambuh.

Obat antikejang juga bisa di gunakan untuk mengatasi sakit kepala yang di sebabkan oleh epilepsi. Epilepsi tidak selalu menunjukkan gejala berupa kejang, tetapi bisa juga menyebabkan nyeri kepala. Kondisi ini di sebut dengan ictal headache.

Salah satu jenis obat antikejang yang bisa di resepkan dokter adalah topiramat. Sama seperti obat antidepresan, obat ini juga hanya bisa di gunakan sesuai dengan resep dokter.

Selain itu, guna mencegah sakit kepala muncul kembali, sebaiknya kelola stres dengan bijak, jaga pola makan dengan konsumsi makanan bergizi, tidur yang cukup, serta olahraga secara rutin.

Itulah beragam penyebab sakit kepala dan cara mengatasinya, Jika cara di atas tidak efektif untuk meringankan keluhan sakit kepala yang Anda alami atau sakit kepala justru memburuk.

Segera periksakan diri ke dokter agar dapat di berikan pengobatan yang sesuai dengan penyebab sakit kepala yang di alami.

Untuk itu selamat mencoba,salam membaca jaga kesehatan ya.