Puskesmas Sedong Kabupaten Cirebon, targetkan 95 persen balita usia nol sampai 59 bulan diberikan vaksinasi dalam kegiatan sub pekan imunisasi nasional polio.
Puskesmas Sedong Kabupaten Cirebon, mulai merealisasi kegiatan vaksinasi untuk mencegah penularan penyakit polio yang beberapa waktu lalu kasusnya muncul di wilayah Jawa Barat. Puskesmas Sedong targetkan minimal 95 persen balita rentang usia nol hingga 59 bulan bisa tervaksinasi.
Petugas kesehatan Puskesmas Sedong setiap hari mendatangi posyandu di desa desa, untuk memastikan seluruh balita mendapatkan imunisasi polio. Dan per harinya, petugas kesehatan bisa mendatangi dua desa sekaligus agar upaya pencegahan dilaksanakan dengan responsif.
Baca Juga: Orang Tua Antusias Ikuti Imunisasi Polio
Untuk saat ini, sub pin polio yang sudah dilaksanakan di Kecamatan Sedong baru mencapai 25 hingga 30 persen. Dan hingga tanggal sembilan mendatang akan terus dikebut agar bisa rampung sesuai dengan target.
Menurut keterangan pihak puskesmas, penyakit polio bisa menyebabkan kelumpuhan bahkan yang paling fatal bisa menyebabkan kematian. Sedangkan, penularan polio bisa terjadi melalui makanan dan minuman yang terkontaminasi oleh kotoran penderita penyakit polio karena mengandung virus.
Sementara, masyarakat diminta untuk datang ke posyandu yang ada di wilayahnya masing masing. Agar balita bisa terproteksi dari penyakit polio yang berbahaya.