Peluang profesi arsitekur, bisa berkarir di luar negeri atau mancanegara. Untuk mempersiapkannya, mahasiswa harus membekali dengan skill yang inovatif dan menciptakan hal baru.
Profesi arsitektur, memiliki peluang, untuk bisa memberikan kontribusi karya desain untuk perkembangan pembangunan di Indonesia. Termasuk berpeluang bisa berkarir di mancanegara.
Namun untuk menjadi seorang desain arsitek yang potensial, harus mempersiapkan bekal skill yang inovatif dan membuat hal baru yang kreatif. Di tantangan era modern ini, mahasiswa bisa berpeluang melakukan magang dan bekerja di luar negeri.
Selain itu, calon arsitek juga tidak hanya fokus pada desain yang unggul. Namun tantangan saat ini, harus tetap memperhatikan kondisi lingkungan, agar antara alam dan pembangunan bisa tetap seimbang.
Diharapkan, ke depan dengan semakin majunya perkembangan pembangunan, para arsitek dapat memperhatikan alam dan kelestariannya agar tidak tergerus oleh pembangunan