manfaat gingseng berpotensi untuk mengobati gangguan kesehatan memengaruhi kemampuan mengingat seperti demensia dan alzheimer.

manfaat gingseng berpotensi untuk mengobati gangguan kesehatan memengaruhi kemampuan mengingat seperti demensia dan alzheimer.
manfaat gingseng berpotensi untuk mengobati gangguan kesehatan memengaruhi kemampuan mengingat seperti demensia dan alzheimer.

eSatu.id,Cirebon- Setaip orang pasti tahu dong sama yang namanya Ginseng merupakan salah satu tanaman herbal yang mempunyai banyak khasiat.

Akar tanaman ini sudah lama di manfaatkan sebagai obat herbal dalam pengobatan tradisional,Ginseng memiliki sederet manfaat dalam membantu penyembuhan hingga pencegahan penyakit. 

baca juga:Mari Di Cek Yuk ! Manfaat Daun Betadin Untuk Luka Dan Kecantikan Kulit.

Berbagai manfaat ginseng

Biasanya akar ginseng di konsumsi dengan cara di campurkan ke dalam minuman seperti teh hitam,ada pun yang mencampurkan ginseng ke dalam makanan untuk memperkuat rasa dan aroma.  

Sebagai tanaman obat, ginseng di percaya meningkatkan kekebalan tubuh, mengatasi kelelahan, mempercepat pemulihan penyakit, dan masih banyak lagi.

1. Bantu meningkatkan fungsi otak

Manfaat ginseng yang pertama adalah meningkatkan kemampuan berpikir, berperilaku, serta memperbaiki kualitas hidup.

Penelitian yang terbit tahun 2018 pada jurnal Oncotarget perna menguji khasiat ginseng dalam menudukung kemampuan kognitif manusia.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa komponen dalam ginseng berpotensi untuk mengobati gangguan kesehatan memengaruhi kemampuan mengingat seperti demensia dan alzheimer.

Kandungan antioksidan dalam ginseng juga mampu mengurangi stres oksidatif akibat radikal bebas yang dapat mengganggu proses kerja otak.

2. Memiliki efek antiradang

Selain mempunyai sifat antioksidan, ginseng ternyata mempunyai efek antiradang. Efek antiradang pada ginseng ini mungkin ada karena senyawa ginsenosida.

Berdasarkan penelitian yang terbit dalam jurnal Biomolecules, ginsenosida dapat memberikan efek berupa peningkatan kekebalan tubuh.

Saat sistem imun bekerja secara optimal menangkal infeksi, hal ini dapat mengurangi terjadinya peradangan.

3. Mengurangi stres

Ginseng dapat memengaruhi sistem saraf tubuh dalam berbagai cara, seperti meningkatkan proses metabolisme yang nantinya melancarkan pembakaran energi.

Selain itu, konsumsi ginseng dapat mengurangi stres dan kecemasan,Manfaat ginseng ini berasal dari kandungan senyawa adaptogen yang dapat mengurangi kadar hormon stres. 

Dengan kata lain, konsumsi ginseng dapat menurunkan kadar hormon stres dalam tubuh dan membantu menciptakan suasana hati yang lebih baik.

4. Membantu mengontrol diabetes

Ginseng ternyata dapat memberi manfaat bagi Anda yang mempunyai penyakit diabetes. Konsumsi ginseng dapat membantu menurunkan kadar gula darah.

Tanaman herbal ini dapat membantu mengatur penyerapan glukosa dalam tubuh.

Hal ini membuat Anda terlindungi dari lonjakan gula darah secara tiba-tiba yang bisa menimbulkan risiko terhadap diabetes.

Penelitian yang diterbitkan dalam American Journal of Chinese Medicine tahun 2005 menunjukkan bahwa ginseng (jenis yang berasal Amerika maupun Asia), termasuk akar, buah, dan daun berpotensi mengobati diabetes.

Meski begitu, penelitian ini masih memerlukan pengujian lanjutan yang lebih besar guna membuktikan manfaat ginseng untuk diabetes.

Penting untuk di ingat, sebelum pasien diabetes mengonsumsi ginseng, sebaiknya konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu.

Pasalnya, interaksi antara obat antidiabetes dan zat aktif dalam ginseng mungkin bisa menyebabkan reaksi tertentu yang justru berbahaya bagi kesehatan.

5. Mencegah kanker

Ginseng mengandung antioksidan yang dapat melawan radikal bebas dalam tubuh sehingga dapat mencegah pertumbuhan sel kanker.

Ginsenosida yang terkandung dalam ginseng juga mempunyai sifat antitumor sehingga dapat mencegah perkembangan sel-sel kanker.

Salah satu jenis kanker yang dapat di bantu penyembuhannya dengan ginseng adalah kanker usus besar (kolorektal).

Dari beberapa penelitian, konsumsi ginseng di ketahui dapat menurunkan tingkat penyebaran kanker kolorektal.

Itu dia beberapa manfaat yang di miliki oleh gingseng yang wajib kita ketahui juga,agar mungkin bisa kita memanfaaatkannya dengan baik untuk kesehatan tubuh kita,semoga bermanfaat ya.