Dinas Pendidikan dan Kebudayaan terus berinovasi. Kepala Dinas Uu Kusmana, menggelar percepatan Kuningan menuju kabupaten pendidikan, dengan membentuk tim akselerasi, berjumlah 100 yang mewakili stake holder pendidikan. Akselerasi ini dilakukan mengingat sebelumnya wacana Kuningan menjadi kabupaten pendidikan pernah digaungkan sejak 5 tahun lalu.
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan terus berinovasi. Kepala Dinas Uu Kusmana, menggelar percepatan Kuningan menuju kabupaten pendidikan, dengan membentuk tim akselerasi.
Tim ini berjumlah 100 yang mewakili stake holder pendidikan. Akselerasi ini kembali dilakukan, karen sebelumnya wacana Kuningan menjadi kabupaten pendidikan pernah digaungkan sejak 5 tahun lalu.
Proses pelantikan tim akseleeasi dilakukan oleh Bupati Acep Purnama di Pendopo Kuningan, berdasarkan Keputusan Bupati Nomor 420/KPTS–936 Dikbud/2023.
Uu Kusmana menyebut, beberapa program kegiatan yang sudah dilaksanakan sebelumnya antara lain penyusunan grand desain kabupaten pendidikan.
Rencana induk pembangunan pendidikan, kegiatan rembug daerah bidang pendidikan, peningkatan sarana prasarana sekolah, serta peningkatan SDM tenaga pendidik terutama melalui pendidikan guru penggerak dan pengajar praktik.
Dalam kesempatan ini, Disdikbud menampilkan seorang guru dari Amerika Serikat yang bernama Cassandra. Guru bahasa inggris di SMPN 2 Kuningan ini berbagi pengalaman, pentingnya pemanfaatan teknologi untuk menunjang kegiatan belajar mengajar.
Casandra mengakui, secara kurikulum, Indonesia telah memiliki terobosan yang sangat baik, melalui kurikulum merdeka belajar.
Usai pelantikan, tim akselerasi ini akan bekerja mempersiapkan berbagai program, untuk mewujudkan kuningan sebagai kabupaten pendidikan.
Beberapa hal yang menjadi perhatian adalah akses pendidikan, kualitas pengajaran, teknologi dan pendidikan jarak jauh, kesejahteraan siswa.
Termasuk mencari solusi akselerasi, seperti pemenuhan sumber daya, mencegah kesenjangan pendidikan, dan peningkatan tata kelola pendidikan