Kenali Ciri Ciri Burung Nuri,Yang Wajib Kalian Ketahui !

Kenali Ciri Ciri Burung Nuri,Yang Wajib Kalian Ketahui !
Kenali Ciri Ciri Burung Nuri,Yang Wajib Kalian Ketahui !

eSatu.id,Cirebon-Burung nuri adalah salah satu jenis burung berparuh bengkok dengan beragam keunikan. Keunikan burung nuri memiliki ciri ciri yang khas meliputi bentuk fisik, kicauan serta perilakunya.

Burung dengan warna bulu cantik ini terkenal akan kicaunnya yang merdu. Namun karena perburuan yang masif, maka membuat populasinya di alam liar kian memprihatinkan.

baca juga:Mari Mengetahui Jenis-Jenis Burung Gagak Yang Ada Di Indonesia.

Jumlah burung nuri terus berkurang sehingga masuk dalam kategori jenis hewan yang di lindungi pemerintah.

Ciri Burung Nuri

Secara fisik maupun non-fisik, nuri memiliki beberapa ciri khas dan karekteristik yang sangat menonjol. Berikut ini adalah penjelasan mengenai ciri-ciri umum burung nuri, antara lain:

1.Paruh Bengkok
Ciri paling umum dari burung nuri adalah bentuk paruhnya yang bengkok. Burung yang banyak ditemui di kawasan Indonesia Timur ini merupakan pemakan biji-bijian.

Bentuk paruhnya menjadi alasan utama mengapa biji-bijian adalah bahan makanan favoritnya.

2.Warna Bulu Indah
Selain berparuh bengkok, nuri merupakan burung dengan warna bulu yang mencolok. Warna bulunya beraneka ragam sehingga membuatnya banyak di buru dan sangat di gemari.

Banyak pecinta burung ingin mengoleksinya sehingga menjadikan populasi nuri di alam bebas terancam.

3.Suara Kicau Merdu
Sebagai burung pekicau, nuri memiliki suara yang merdu. Bahkan beberapa jenis nuri mampu menirukan suara manusia.

Selain warna bulunya, faktor kemampuannya dalam berkicau merupakan hal yang paling banyak di minati.

4.Ukuran Tubuh
Ukuran tubuh burung nuri relatif sedang dengan rata-rata berat badan sekitar 375 sampai 550 gram.

Burung pemakan biji ini memiliki mata bulat dengan warna coklat. Bentuk dan warna ini sangat umum pada nuri yang berbeda jenis.

Jenis Burung Nuri

Nuri adalah burung yang mayoritas jenisnya hidup di Indonesia Timur. Burung ini memiliki harga jual cukup mahal karena populasinya yang langka.

Berikut ini adalah beberapa jenis burung nuri yang ada di Indonesia dan sekitarnya, antara lain:

1.Nuri Papua
Nuri Papua berasal dari Pulau Papua dan sekitarnya. Ciri paling jelas dari jenis ini dapat di lihat dari bulunya yang berwarna hitam pada bagian sayap dan kepala samping.

Jika di bandingkan dengan jenis nuri lainnya, Nuri Papua merupakan yang paling mahal di pasaran.

2.Nuri Merah
Warna bulunya yang mayoritas merah membuatnya di sebut sebagai nuri merah, Burung dengan paruh bengkok berwarna hitam ini memiliki gradasi warna lain di bagian badan lainnya.

Yaitu biru di area lingkar leher dan perut, serta hitam pada bagian ekornya.

3.Nuri Kepala Hitam
Nuri kepala hitam adalah jenis burung nuri yang banyak di pelihara. Seperti namanya, warna bulu di bagian kepalanya adalah hitam.

Sedangkan di bagian tubuh lainnya terdapat campuran beberapa warna, yakni hijau pada sayap, merah pada leher hingga perut, serta biru di sekitar ekor.

Selain keunikan pada warna kepalanya yang hitam, nuri ini juga mempunyai kicauan sangat indah.

4.Nuri Pelangi
Warna bulu yang sangat indah menjadi ciri khas nuri jenis ini. Hampir semua jenis warna terdapat pada bulunya, mulai dari merah, kuning, biru, hingga hijau menyelimuti seluruh tubuhnya. Paruh nuri pelangi berwarna oranye dengan ukuran mungil.

5.Nuri Maluku
Nuri Maluku berasal dari Pulau Maluku. Biasanya jenis ini hidup di dataran tinggi Maluku. Ciri khas yang paling menonjol adalah bulunya yang berwarna merah maroon. Selain itu, terdapat kombinasi warna biru dan hitam yang membuatnya terlihat semakin cantik.

Itu dia sedikit informasi mengenai burung nuri beserta jeni jenis yang ada di indonesias,semoga bermanfaat ya.