Pemerintah Kecamatan Kedawung Kabupaten Cirebon, menghelat Kedawung Bersholawat. Kegiatan bekerjasama dengan Disbudpar dan akan masuk agenda tahunan.
Pemerintah Kecamatan Kedawung Kabupaten Cirebon, menghelat Kedawung Bersholawat dalam rangka memperingati tahun baru Islam 1445 Hijriyah. Kegiatan ini mengundang atensi yang tinggi dari masyarakat, yang tumpah ruah di lapangan terbuka untuk bersama melantunkan sholawat.
Kedawung bersholawat ini menjadi momentum syiar Islam, yang rencananya akan diselenggarakan setiap tahun dan menjadi agenda rutin. Pemerintah Kecamatan Kedawung, mengalokasikan anggaran untuk menyelenggarakan Kedawung Bersholawat.
Menurut Camat Kedawung Sund Dewi, Kedawung Bersholawat ini juga sudah masuk agenda tahunan Disbudpar, dan setiap tahunnya akan diselenggarakan untuk menjaga silaturahmi antar masyarakat.
Sementara, selain ajang syiar Islam, Kedawung Bersholawat ini juga diharapkan bisa menjadi momentum dalam memperkokoh kerukunan umat Islam, maupun lintas iman di wilayah Kecamatan Kedawung.