Masyarakat Desa Bakung Kidul Kabupaten Cirebon, swadaya menyelenggarakan karnaval kemerdekaan Indonesia. Beragam kreasi diarak keliling desa oleh ribuan masyarakat.
Masyarakat Desa Bakung Kidul Kecamatan Jamblang Kabupaten Cirebon, turut memeriahkan hari kemerdekaan ke 78 Republik Indonesia dengan menyelenggarakan karnaval. Beragam kreasi yang diarak keliling kampung, menyedot perhatian seluruh masyarakat untuk ikut berpartisipasi.
Masyarakat Desa Bakung Kidul secara swadaya memeriahkan hari kemerdekaan Indonesia, yang sekaligus memupuk kebersamaan serta kecintaan terhadap bangsa. Kreasi dan ornamen karnaval yang unik dan menarik ini, merupakan buah kreasi masyarakat secara gotong royong.
Dalam memeriahkan hari kemerdekaan ini, masyarakat bahkan tumpah ruah memenuhi seluruh jalan dalam mengarak kreasi karnaval. Gotong royong menjadi point utama dalam kemeriahan karnaval yang dihelat oleh masyarakat Desa Bakung Kidul ini.
Dengan kebersamaan dalam memeriahkan hari kemerdekaan ke 78 Republik Indonesia, masyarakat juga berkomitmen untuk menjaga persatuan dan kekompakan dalam menjaga keutuhan bangsa Indonesia. Masyarakat juga akan menjadikan karnaval kemerdekaan ini sebagai agenda rutin yang nantinya diselenggarakan setiap tahun