Jalan Tol Cisumdawu Beroperasi

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil meyakini Cirebon bakal menjadi pusat perekonomian baru di Jabar. Hal itu tidak lepas dari hadirnya jalan Tol Cisumdawu yang telah beroperasi secara menyeluruh.

Tol Cisumdawu yang telah menyambungkan tol purbaleunyi ke Tol Cipali membuat jarak tempuh dari Bandung ke Cirebon menjadi lebih singkat sekitar 1,5 jam. Sebelum ada akses jalan tol, dulunya perjalanan Cirebon Bandung membutuhkan waktu 6 jam.

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengatakan, setelah dibuka Tol Cisumdawu, maka waktu yang dibutuhkan semakin singkat, dimana saat melintasi Cikampek Purbaleunyi sekitar 3 jam dan kini Cisumdawu hanya 90 menit.

Tentu saja kehadiran Cisumdawu berdampak positif pada perkembangan sektor perekonomian, serta dapat menyokong Bandara Internasional Jawa Barat dan tentu saja pada akhirnya mendukung kawasan segitiga rebana.

Sementara, Ridwan Kamil meminta seluruh elemen Pemerintah Kota dan Kabupaten Cirebon untuk mempersiapkan diri menyambut wisatawan. Mengingat saat ini semua akses ke daerah itu telah semakin baik