Destinasi Glamping Asstro Highland Ciater Dengan Pemandangan Indah Dan Udara Segar

sumber : radardepok.com

esatu.id Mau glamping dengan pemandangan terbaik yang bikin terkesan? Semuanya bisa kamu nikmatin di Glamping Astro Highland Ciater, Subang.

Terletak di tengah perkebunan teh, Asstro Highland Ciater menawarkan pengalaman glamping yang mewah, nyaman, dan pastinya bikin kamu merasa dekat dengan alam.

Dengan suasana yang menenangkan dan udara segar dari perkebunan teh yang mengelilingi, tempat ini adalah destinasi wisata yang pas untuk melarikan diri dari hiruk-pikuk kota dan bersantai sambil menikmati alam.

Kamu akan menemukan tenda-tenda glamping yang di desain dengan indah, lengkap dengan fasilitas modern seperti kamar mandi pribadi yang di lengkapi water heater.

Tempat tidur yang nyaman dengan fasilitas penghangat ruangan, wifi dan televisi, serta teras pribadi yang menawarkan pemandangan keren.

Harga glamping Astro Highland Ciater

1. Standar Tent Rp2.000.000 weekday, dan Rp2.500.000 weekend, kapasitas untuk tiga orang dilengkapi TV, wifi, penghangat ruangan, toliet dan shower water heater.

Kemudian sarapan dan snack untuk tiga orang, gratis masuk playground, foto spot, dan lain-lain.

2. Deluxe Tent Rp2.500.00 weekday, dan Rp3.000.000 weekend, kapasitas untuk tiga orang, dilengkapi dilengkapi TV, wifi, penghangat ruangan, toliet dan shower water heater.

baca juga : Signature Hills Subang, Glamping Murah dan Indah Dekat Pengunungan, Fasilitas Lengkap, Free WiFi

Fasilitas di Glamping Astro Highland Ciater

– Resto 

-Masjid

– Musholah

– Area Selfie

-Area permainan

– Kolam rendam air panas

– Area terbuka

– Area teater

– Offroad

– Parkir

baca juga : Bingung Cari Tempat Glamping dan Villa Di Bogor? Jasmine Glamping Jawaban Atas Semua Pertanyaan Anda

Harga tiket masuk dan Jam Buka Glamping Astro Highland Ciater

– Senin – Jumat: Rp25.000 per orang

– Sabtu – Minggu: Rp30.000 per orang

– Jam Buka Asstro Highland Ciater dari pukul 07.00 – 21.00 WIB

Alamat Glamping Astro Highland Ciater

Bagi Sobat Depok yang ingin glamping, camping ground atau hanya menikmati pemandangan kebun teh bisa datang ke jalan Raya Subang, Ciater, Kec. Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat 41281.

Nikmati liburan dengan pemandangan perkebunan teh, di destinasi wisata Asstro Highland Ciater, Subang