Forkoci Helat Bakti Sosial & Gelar Budaya

Forum Kerukunan Komunitas Cirebon, menggelar bakti sosial sekaligus pagelaran budaya. Sejumlah kesenian yang hampir punah ditampilkan sebagai upaya pelestarian.

Forum Kerukunan Komunitas Cirebon (Forkoci), melaksanakan bakti sosial sekaligus membuka panggung pagelaran budaya, dalam memperingati 12 tahun Forkoci. Dalam bakti sosial ini, Forkoci melaksanakan donor darah, serta memberikan santunan kepada masyarakat.

Bakti sosial ini, merupakan bentuk kepedulian Forkoci kepada masyarakat serta menegaskan kehadiran Forkoci sebagai organisasi yang bisa memberikan manfaat. Kegiatan yang dilaksanakan di Desa Penpen ini, juga disambut baik oleh pemerintah desa dan unsur Muspika Kecamatan Mundu.

Dalam agenda 12 tahun Forkoci, kesenian berokan yang masuk kategori rawan punah juga ditampilkan sebagai upaya pelestarian budaya. Terlebih berokan saat ini sudah jarang ditampilkan dalam kegiatan maupun acara.

Melalui bakti sosial serta pelestarian budaya lokal, Forkoci berharap bisa menjadi organisasi yang mampu bersinergi dan memberikan manfaat untuk masyarakat