Diharapkan untuk Segera Diusung Android: Inilah 7 Fitur Terbaik iOS yang Belum Dimiliki Android

fitur terbaik ios: techno.id (foto: apple)

esatu.id- Selalu ada perdebatan tentang mana yang lebih baik di antara Android dan iOS, dengan banyak orang yang berpendapat bahwa Android lebih fleksibel dan lebih dapat di sesuaikan. Meskipun demikian, meskipun Android memiliki banyak fitur, sistem operasi Google tidak memiliki beberapa fitur terbaik iOS yang telah menjadi ciri khas iPhone selama bertahun-tahun. Apa itu? Berikut adalah daftarnya.

1. AirPlay

Salah satu fitur paling penting dari iOS yang hingga kini belum tersedia untuk Android adalah AirPlay. Meskipun ada banyak aplikasi pihak ketiga di Play Store yang memungkinkan pengguna untuk berbagi konten audio dan video secara nirkabel dari HP, tidak ada yang memiliki kualitas yang sebanding dengan AirPlay. Oleh karena itu, tidak mengherankan jika di masa mendatang akan ada fitur serupa dengan AirPlay di Anroid.

2. FaceTime

FaceTime adalah layanan panggilan video milik Apple yang dapat di gunakan di semua perangkat Apple, seperti iPhone, iPad, dan Mac. Pengguna Android sebenarnya hanya dapat menggunakan FaceTime melalui web dan dengan orang lain yang menggunakan produk Apple; fitur serupa bernama Google Duo juga tersedia untuk Android, tetapi sayangnya tidak sepopuler dengan pengguna produk Apple.

3. iMessage

Terutama dalam kasus di mana komunitas pertemanan pengguna iPhone menggunakan iMessage sebagai layanan perpesanan utama mereka, iMessage adalah salah satu alasan utama mengapa mereka meninggalkan HP Android. Berbeda dengan FaceTime, yang masih dapat di akses di Android melalui web, iMessage hanya tersedia untuk perangkat Apple. Apple tampaknya tidak tertarik untuk mengintegrasikan iMessage ke Android karena mereka menyadari bahwa fitur ini akan menarik pengguna untuk menggunakan produk mereka.

4. Live Text

Karena Google Lens di Android telah menyediakan fitur serupa untuk waktu yang cukup lama, Apple di anggap terlambat untuk memperkenalkan fitur Live Text di iOS 15. Namun, Apple kemudian meningkatkan fitur tersebut dengan mendukung video. Pada dasarnya, pengguna dapat memindai dan menyalin teks dari video yang telah mereka setel di Safari dan Photos ke clipboard.

Baca Juga: Sisanya Bisa Buat Beli Aksesoris HP: Rekomendasi 4 HP Poco yang Turun Harga di Januari 2024, Ada Incaranmu?

5. Visual Lookup

Visual Lookup adalah fitur tambahan yang berfungsi serupa dengan Google Lens, memungkinkan pengguna untuk mencari informasi lebih lanjut tentang objek yang mereka temukan, seperti landmark, tumbuhan, dan hewan. Melalui pembaruan iOS 16, Apple menambahkan machine learning ke Visual Lookup, yang memungkinkan pengguna untuk “mengambil” objek dari background dan menggunakannya sebagai stiker atau emoticon di aplikasi lain.

6. Check In

Salah satu fitur tersembunyi di iOS 17 adalah Check In, yang memungkinkan pengguna untuk memberi tahu kontak iMessage tentang lokasi pengguna, membuatnya lebih aman ketika bepergian sendirian. Pengguna dapat mengatur cek in untuk berbagi menggunakan lokasi atau waktu. Jika mereka memilih cek in berbasis waktu, mereka akan di minta untuk menghubungi kontak terpilih dalam waktu yang telah di tentukan, dan jika mereka tidak menjawab dalam 15 menit, kontak tersebut akan menerima notifikasi lengkap dengan informasi lokasi terbaru.

7. NameDrop

NameDrop merupakan salah satu fitur terbaik iOS 17 yang Apple perkenalkan di WWDC tahun lalu. Fitur ini menawarkan fungsionalitas seperti AirDrop di mana pengguna bisa berbagi kontak mereka ke pengguna lain dengan mudah dan cepat. Pengguna juga tidak perlu khawatir mengenai privasi karena fitur ini hanya bisa bekerja apabila iPhone dalam kondisi terbuka dan tidak akan mengirim kontak secara otomatis. Android sempat memiliki fitur serupa bernama Android Beam, namun di pastikan akan ‘mati’ di Android 14.

Demikian tadi ulasan mengenai beberapa fitur terbaik iOS yang belum di miliki Android. Dari 7 fitur di atas, fitur mana yang menurutmu wajib di hadirkan terlebih dahulu di Android?