Ditjen P2P Kemenkes Cek Pos Kesehatan Mudik

Direktur Surveilans dan Kekarantina Kesehatan, Ditjen P2P Kementerian Kesehatan RI, melakukan pengecekan pos kesehatan mudik di sejumlah titik. Setiap pos kesehatan dihimbau agar sarana dan prasarana di pos standar pelayanan disiapkan, seperti adanya obat obatan hingga ambulan.

Guna memastikan kesiapan pelayanan kesehatan di setiap posko mudik lebaran, tahun 2023, Direktur Survelilans dan Kekarantina Kesehatan, Direktorat Jenderal P2P, Kementerian Kesehatan RI, Achmad Farchanny, melakukan peninjauan ke sejumlah lokasi posyan.

Baca Juga: Sejumlah Posko Mulai Dirikan

Termasuk di pos mudik yang ada di jalur arteri pantura Kota Cirebon. Peninjauan dimaksudkan untuk melihat sarana prasarana dan SDM yang dalam memberi pelayanan kesehatan pada para pemudik.

Ditjen P2P menghinbau, di pos kesehatan yang ada di jalur utama, dan dilalui pemudik agar menyediakan sarpras yang memadai. Mulai dari obat obatan, hingga ambulan untuk bisa digunakan saat darurat.

Pos kesehatan di posko mudik, juga diharapkan, petugas bisa melakukan tugasnya dengan baik.