Desa Jemaras Lor Gelar Aneka Kesenian

Warga Desa Jemaras Lor Kecamatan Klangenan Kabupaten Cirebon gelar acara kesenian dalam rangka haul ngunjung buyut Ki Judhi Pathi. Acara kesenian lokal ini untuk menjunjung nilai kearifan lokal khususnya kesenian tari topeng khas Cirebon.

Dalam rangka memperingati haul ngunjung buyut Ki Judhi Pathi di Blok Kejuden, warga Desa Jemaras Lor Kecamatan Klangenan, Kabupaten Cirebon menggelar acara pentas aneka kesenian tradisional.

Acara haul ngunjung buyut ini digelar rutin setiap tahun, yang diadakan untuk mengirim doa kepada para leluhur pejuang agama Islam. Namun yang berbeda pada tahun sekarang adalah menampilkan sejumlah kesenian tradisional lokal seperti tari topeng.

Bukan hanya tari topeng, sejumlah kesenian yang lain juga ditampilkan, seperti tarling tekdung, angklung, sintren, dan kuda lumping. Sejumlah masyarakat juga menyambut baik akan adanya penampilan kesenian ini.

Selain untuk memperkenalkan masyarakat terhadap budaya dan kesenian yang ada, masyarakat juga bisa belajar bahwa, Cirebon adalah daerah yang kaya akan kebudayaan dan kesenian tradisionalnya.

Sementara, makna dari haul ngunjung buyut ini adalah guyub rukun saklawase yang memiliki makna hidup rukun berdampingan selamanya. Serta menghindari perselisihan dan menyatukan pendapat.

Sehingga diharapkan masyarakat untuk bisa lebih menghargai dan terus melestarikan kesenian yang ada. Karena generasi saat ini merupakan pewaris yang harus memberikan pembelajaran untuk generasi-generasi selanjutnya