Cari Tahu Gejala Hipoglikemia Beserta Penyebab Nya !

Cari Tahu Gejala Hipoglikemia Beserta Penyebab Nya !
Cari Tahu Gejala Hipoglikemia Beserta Penyebab Nya !

eSatu.id,Cirebon-Penyebab Hipoglikemia terjadi ketika kadar gula darah turun drastis. Kondisi ini lebih sering di alami oleh penderita diabetes akibat:

  • 1.Penggunaan insulin atau obat diabetes, terutama golongan sulfonilurea yang melebihi dosis atau tidak teratur
  • 2.Pola makan yang tidak baik, seperti makan terlalu sedikit atau menunda makan
  • 3.Aktivitas fisik atau olahraga berlebihan, tanpa makan yang cukup
  • 4.Konsumsi minuman beralkohol secara berlebihan

Meski jarang terjadi, hipoglikemia juga bisa terjadi pada orang yang tidak menderita diabetes. Penyebabnya antara lain:

  • 1.Kekurangan hormon yang mengatur keseimbangan gula dalam darah
  • 2.Kekurangan nutrisi, misalnya akibat penyakit anoreksia nervosa
  • 3.Produksi insulin yang berlebihan, misalnya akibat tumor di kelenjar pankreas (insulinoma)

baca juga:Kurangi Mengonsumsi Makanan Manis yang Meningkatkan Kadar Gula Darah Anda.

Seseorang juga berisiko mengalami hipoglikemia bila memiliki kondisi di bawah ini:

  • 1.Sedang mengonsumsi obat-obatan tertentu, seperti obat penurun gula darah, antimalaria, atau antiaritmia
  • 2.Pernah menjalani operasi pengecilan lambung (operasi bariatrik)
  • 3.Mengonsumsi minuman beralkohol secara berlebihan
  • 4.Sedang menderita hepatitis, gangguan ginjal, malaria, atau sepsis.

Diagnosis Hipoglikemia

Penderita diabetes di anjurkan untuk memiliki alat ukur gula darah sendiri. Tujuannya adalah agar bisa langsung memeriksa kadar gula darah secara mandiri bila muncul gelaja gula darah rendah,.

Gejala hipoglikemia biasanya muncul apabila kadar gula darah di bawah 70 mg/dL. Namun, gejala juga bisa muncul meski kadar gula darah lebih dari 70 mg/dL. Oleh sebab itu, penting untuk mengenali gejala hipoglikemia dengan baik.

Untuk mendiagnosis hipoglikemia, dokter akan menanyakan gejala yang dialami pasien dan mengambil sampel darah untuk memeriksa kadar gula darah.

Dokter juga dapat melakukan tes fungsi ginjal, hati, dan kelenjar adrenal, untuk mendeteksi penyebab hipoglikemia dan memberikan pengobatan yang tepat.

Bila hipoglikemia di curigai berasal dari tumor pankreas, maka dokter juga akan menyarankan pasien menjalani CT scan atau MRI.

Pengobatan Hipoglikemia

Penanganan hipoglikemia dapat di lakukan dalam keadaan darurat sebelum menunggu pertolongan medis dan setelah pasien di rawat di rumah sakit. Berikut adalah penjelasannya:

Pertolongan darurat untuk hipoglikemia

Pertolongan untuk penderita hipoglikemia bisa di lakukan pada keadaan sadar atau tidak sadar. Perlu di ingat, bila menemukan seseorang yang di duga mengalami gula darah rendah dan tidak sadarkan diri.

Jangan memberikan makanan dan minuman apa pun, karena berisiko masuk ke paru-paru,Bila penderita tidak sadar, maka lakukan hal berikut:

  • 1.Bawa penderita ke tempat yang aman.
  • 2.Segera hubungi ambulans atau cari pertolongan medis.
  • 3.Baringkan penderita dalam posisi yang nyaman.
  • 4.Periksa pernapasan penderita, bila bernapas, miringkan tubuhnya.
  • 5.Lakukan CPR bila penderita tidak bernapas.

Bagi penderita hipoglikemia yang sadar, segera berikan permen atau minuman manis sebagai pertolongan pertama gula darah rendah, kemudian periksa kadar gula darahnya 15 menit setelahnya.

Bila masih di bawah 70 mg/dL, berikan lagi makanan atau minuman manis dan periksa kembali kadar gula darahnya 15 menit kemudian.

Jika gejala tidak membaik dan kadar gula darah masih berada di bawah 70 mg/dL, segera bawa pasien ke rumah sakit.

Penanganan hipoglikemia di rumah sakit

Setelah melakukan tes gula darah, dokter akan segera memberikan infus cairan glukosa pada pasien. Bila kondisi pasien sudah stabil.

Dokter akan melakukan tanya jawab terkait penyebab hipoglikemia, riwayat diabetes dan penyakit lain, serta obat-obatan yang dikonsumsi.

Berdasarkan hasil tanya jawab, dokter akan menyesuaikan dosis obat diabetes, insulin, dan obat lainnya.

Sementara untuk mengatasi hipoglikemia yang di sebabkan oleh tumor pankreas, dokter akan menganjurkan pasien untuk menjalani operasi pengangkatan tumor.

Itu dia sedikit cara pengobatan hipoglikemia beserta penyebab ya yang mungkin bisa kita lakukan untuk pendeteksian diri sendiri beserta keluarga kita.