Buka Puasa Bersama On the Screen, digelar di tingkat kecamatan, akhir pekan ini. Khusus di wilayah Kecamatan Mundu, dibagikan sebanyak 500 paket nasi kotak dan 500 takjil.
Satu persatu pengguna jalan yang melintas di depan Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon, dibagikan makanan maupun takjil, menjelang waktu berbuka puasa, akhir pekan ini. Kegiatan ini merupakan rangkaian Buka Puasa Bersama On the Screen (Bubos) yang dilaksanakan serentak di seluruh kota kabupaten di Jawa Barat.
Camat Mundu, Anwar Sadat mengatakan, Bubos ke 7 tingkat Kecamaatan Mundu, pihaknya menyiapkan 500 nasi kotak dan 500 takzil. Kegiatan ini melibatkan unsur kecamatan beserta PKK, para kuwu beserta PKK desa dan para kepala UPTD se-Kecamatan Mundu.
Baca Juga: Bubos 7 Sukses Digelar di Seluruh Daerah
Bubos ke 7 kali ini mengusung tema “Bertasbih” atau berbagi cinta, berkah, dan kasih di mana konsep berbagi sesama akan lebih ditonjolkan. Warga yang melawati depan kantor Kecamatan Mundu akan menerima nasi kotak dan takzil yang sdh disiapkan secara gratis.
Sementara, Camat Mundu lebih lanjut mengatakan di wilayahnya selama bulan suci ramadhan nampak banyak yang berbagi rizki dengan berbagi makanan dan takjil untuk berbuka puasa. Melalui kegiatan itu diharapkan semakin bermanfaat untuk masyarakat yang kekurangan.