Bangunan dan Gedung Kosong di Wilayah Kota Tua

Kota Tua Jamblang pernah menjadi salah satu destinasi wisata di Kabupaten Cirebon, namun sayangnya saat ini banyak bangunan dan gedung kosong tak terawat di wilayah tersebut.

Di Desa Jamblang terdapat suatu kawasan yang dikenal dengan sebutan kota tua. Area tersebut pernah menjadi salah satu destinasi wisata di Kabupaten Cirebon dan juga tak jarang digunakan untuk keperluan foto prewedding karena bangunannya yang antik.

Sayangnya, saat ini disepanjang jalan kota tua tersebut banyak terlihat gedung gedung kosong yang tidak terawat. Akibatnya area tersebut terlihat sangat sepi karena banyak warganya yang sudah berpindah keluar kota maupun meninggal dunia.

Baca Juga: Penentuan Besaran Zakat Fitrah Kota Cirebon

Beberapa warga mengatakan, karena sepi nya wilayah kota tua menyebabkan wilayah tersebut rawan aksi kejahatan di malam hari, sehingga banyak warga yang memilih untuk tidak keluar pada malam hari.

Gedung dan bangunan kosong tersebut tadinya merupakan area pabrik dan gudang namun sudah tidak beroperasi saat ini. Gedung tersebut dimiliki oleh warga desa jamblang yang sudah merantau keluar kota, sehingga menyebabkan bangunan menjadi tidak terawat karena tidak ditempati.