Android TV vs Smart TV Siapa Juaranya? Berikut Perbedaan Keduanya Dan Mana Yang Lebih Unggul

android tv vs smart tv
Tampilan Android TV

ESATU.ID – Kemunculan perangkat TV pintar (Smart TV) semakin banyak di pasaran. Sekarang, orang dapat dengan mudah membeli smart TV di beberapa pasar.

Smart TV menawarkan keuntungan akses mudah ke layanan TV streaming berkat fitur yang sedikit lebih canggih. Smart TV bukan satu-satunya jenis perangkat yang menawarkan manfaat serupa.

Di sisi lain, Android TV merupakan perangkat yang juga dilengkapi dengan fitur yang sama dengan smart TV. Sekilas Android TV mungkin terlihat seperti Smart TV, namun ada perbedaan antara Smart TV dan Android TV.

Pada dasarnya, Smart TV adalah televisi yang dapat mengalirkan konten melalui Internet. Oleh karena itu, TV apa pun yang menawarkan konten online, apa pun merek dan sistem operasinya, dapat disebut sebagai smart TV. Meskipun Android TV adalah bagian dari smart TV, bedanya Android TV menjalankan sistem operasi Android.

TV pintar lain yang menjalankan sistem operasi non-Android juga ada, seperti Tizen di TV Samsung, webOS di TV LG, dan tvOS di perangkat Apple.

Baca Juga: STB Tv Digital Ini Bisa Membuat Televisi Analog Lama Kamu Menangkap Siaran Digital

Untuk lebih jelasnya berikut pembahasan Android TV vs Smart TV

Di lihat dari fungsi dasarnya, smart TV jauh lebih unggul dari TV analog. Selain kemampuan mengakses program TV digital, perangkat ini juga di lengkapi berbagai aplikasi hiburan. Baca selengkapnya:

Cara mengubah TV biasa menjadi TV digital Smart TV bisa terhubung ke internet sehingga bisa di gunakan untuk mengakses berbagai aplikasi video-on-demand, seperti Netflix, Amazon Prime, dan Disney Hotstar.

Android TV pertama kali di rilis oleh Google pada tahun 2014. Secara umum, perangkat tersebut memiliki kemampuan yang mirip dengan smart TV. Pengguna dapat mengakses program TV digital dan menjalankan berbagai aplikasi hiburan yang tersedia.

Secara umum, Android TV terbilang lebih unggul dari smart TV. Memang Android TV bisa mengakses Google Play Store. Namun, bukan berarti smart TV tidak layak di beli. Banyak dari perangkat ini memiliki asisten virtual bawaan, seperti Alexa dan Google Assistant. Hanya saja Android TV lebih di dukung penuh sehingga bisa bertahan lebih lama.

Pengguna dapat mengunduh dan memperbarui berbagai aplikasi dan game dari app store. Android TV juga menawarkan aksesibilitas yang mudah karena di lengkapi dengan asisten virtual Google Assistant.

Berbagai hal bisa di lakukan dengan perintah suara, mulai dari mengaktifkan hingga mengganti saluran TV.