Pasca dilakukannya rotasi dan promosi pejabat pimpinan camat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kuningan beberapa waktu lalu, terjadi juga penyesuaian kepengurusan ketua tim penggerak PKK kecamatan. 9 ketua baru resmi dilantik ketua TP PKK Ika Siti Rahmatika di Pendopo.
Pasca dilakukannya rotasi dan promosi pejabat pimpinan camat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kuningan beberapa waktu lalu, terjadi juga penyesuaian kepengurusan ketua tim penggerak PKK kecamatan.
9 ketua baru, masa bhakti 2023-2027 resmi dilantik ketua TP PKK Ika Siti Rahmatika di Pendopo.
Proses pelantikan disaksikan oleh Bupati Acep Purnama, perwakilan DPMD, Wakil Ketua TP PKK Yuanna Woelansari, Ketua Dharma Wanita Persatuan Ella Dian Rachmat Yanuar, serta seluruh pengurus TP PKK dan pengurus DWP Kuningan.
Adapun 9 orang yang baru dilantik, ditugaskan di Kecamatan Kuningan, Kecamatan Hantara, Luragung, Ciwaru, Karangkancana, Lebakwangi, Nusaherang, Darma dan Kecamatan Jalaksana.
Momentum ini, juga menjadi ajang perpisahan bagi Ika yang akan melepas jabatannya 04 Desember mendatang.
Menurut istri bupati, kebersamaan yang terjalin selama ini dengan kepengurusan PKK, telah membuatnya banyak belajar keikhlasan, bahwa setiap anggota PKK telah mencurahkan pikiran, tenaga, waktu serta dedikasi yang luar biasa dalam mensukseskan program PKK di Kabupaten Kuningan.
Sementara itu, Bupati Acep dalam sambutannya mengungkapkan ucapan selamat, kepada para ketua TP PKK kecamatan. Mereka yang terpilih mengemban amanah baru, diharapkan segera beradaptasi, dan menjalankan berbagai program dengan penuh keikhlasan, mempertahankan prestasi, dan terus berinovasi untuk kemajuan Kuningan