45 Paskibraka Kuningan Siap Kibarkan Merah Putih

45 anggota pasukan pengibar bendera pusaka atau Paskibraka, di Kabupaten Kuningan telah mengikuti pemusatan latihan di Stadion Mashud Wisnu Saputra. Unsur Pemerintah Kabupaten Kuningan memiliki tradisi jelang hari kemerdekaan, yaitu bertemu para paskibraka yang berlatih keras, untuk memotivasi putra putri terbaik kuningan yang lolos seleksi ketat.

45 anggota pasukan pengibar bendera pusaka atau Paskibraka, di Kabupaten Kuningan telah mengikuti pemusatan latihan di Stadion Mashud Wisnu Saputra.

Unsur Pemerintah Kabupaten Kuningan memiliki tradisi jelang hari kemerdekaan 17 Agustus, yaitu bertemu Paskibraka yang sedang berlatih keras, untuk memotivasi putra putri terbaik Kuningan.

Setelah bertemu Bupati sebelumnya, Paskibraka juga bertemu dengan Pimpinan DPRD Kabupaten Kuningan Nuzull Rachdy, dan perwakilan Kesbangpol, Selasa 15 Agustus 2023, di ruang sidang utama.

45 paskibraka didampingi Koordinator Pelatih, AKP Sutarja, kemudian anggota PPI atau Purna Paskibraka Indonesia Kabupaten Kuningan tahun sebelumnya.

Dalam sambutannya, Ketua DPRD merasa bangga dengan kehadiran Paskibraka. Karena mereka yang terpilih telah mengikuti tahapan seleksi, diantara ratusan calon, hingga ditetapkan 45 nama.

Ketua DPRD memberikan sejumlah motivasi, diantaranya mengulas wawasan kebangsaan dan semangat cinta tanah air, yang pasti dimiliki para pengibar merah putih. DPRD juga membuka sesi tanya jawab kepada Paskibraka, seputar tugas wakil rakyat.

Sementara itu, Koordinator Pelatih AKP Sutarja menyampaikan kabar gembira, karena diantara Paskibraka Kuningan, ada yang dikirim ke Bandung untuk menjadi Paskibraka di tingkat provinsi