Sebanyak 16 tim sepakbola di wilayah Cirebon mengikuti turnamen Piala Askot KU13 di Stadion Utama Bima Kota Cirebon. Salah satu tujuannya guna menjaring pemain terbaik, untuk bisa bermain di Piala Suratin Jabar.
PSSI Kota Cirebon, menggelar turnamen Piala Askot KU-13, di Stadion Utama Bima Kota Cirebon. Ada sebanyak 16 tim sepakbola di Cirebon yang ikut serta di laga turnamen ini.
Dalam pertandingan, ke 16 tim terbagi kedalam empat grup. Dan semuanya akan memperebutkan posisi juara dan runner grup untuk maju ke babak 8 besar.
Turnamen ini menjadi ajang efektif untuk mencari bakat dan bibit pesepakbola di Kota Cirebon. Nantinya dari 16 tim yang bertanding akan dijaring 20 pemain terbaik, dan akan bermain di Piala Suratin Jabar.
Sementara dalam turnamen ini menggunakan sistem setengah kompetisi. Diharapkan dunia persepakbolaan di Kota Cirebon bisa lebih maju dan bisa dibawa ke kancah nasional.